Marvel Rilis Trailer Baru untuk Film ‘Black Panther: Wakanda Forever’

Baca Juga

MATA INDONESIA, LOS ANGELES –Black Panther: Wakanda Forever‘ menjadi film yang paling ditunggu dalam waktu dekat ini. Baru-baru ini Marvel merilis video trailer barunya pada 3 Oktober 2022 malam melalui saluran YouTube resminya.

Melansir dari Collider, trailer baru ini memberikan gambaran lebih dekat tentang karakter Namor Tenoch Huerta. Ia merupakan karakter yang tampaknya menjadi salah satu titik konflik utama dalam kembalinya Marvel ke Wakanda.

Para bintangnya akan mengulangi peran mereka kembali untuk sekuel yang akan datang ini. Dibintangi oleh Lupita Nyong’o, Danai Gurira, Letitia Wright, Winston Duke, Florence Kasumba, Martin Freeman, dan Angela Bassett.

Namun, Daniel Kaluuya yang memerankan W’Kabi tidak akan kembali untuk sekuel ini. Mengingat peran pentingnya di film pertama, akan menarik untuk melihat bagaimana ketidakhadirannya ditangani di film ini. Apalagi karena karakternya juga menikah dengan Okoye Gurira.

Sedangkan pemeran utamanya, Chadwick Boseman meninggal pada Agustus 2020. Setelah kematiannya yang terlalu dini, rencana untuk sekuel film i ni pun berubah dengan Marvel Studios.

Marvel mengumumkan, peran Black Panther atau Raja T’Challa tidak akan diubah. Mereka memutuskan untuk menghormati warisan dari aktor tersebut.

Sehingga, cerita sekuel ini akan berfokuskan pada karakter lain yang telah diperkenalkan di waralaba sebelumnya. Namun, trailer tersebut memastikan untuk menghormati ingatan aktor dan karakter, serta mengintip siapa Black Panther yang baru.

Selain itu juga Marvel meriliskan beberapa poster untuk film ini. Mereka membagikannya melalui akun Instagram resminya.

Sementara itu, ‘Black Panther: Wakanda Forever’ akan kembali ke layar lebar pada 11 November 2022.

Foto: Instagram/Marvel.

Tonton video trailernya di bawah ini!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pencegahan TPPO di Jogja Diperkuat, Gugus Tugas Dibentuk Kurangi Kasus

Mata Indonesia, Yogyakarta - Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) semakin menjadi perhatian serius di Indonesia, termasuk di Kota Yogyakarta. Korban TPPO seringkali berasal dari kalangan Pekerja Migran Indonesia (PMI), yang terjerat dalam kasus perdagangan manusia akibat berbagai faktor risiko.
- Advertisement -

Baca berita yang ini