Liburan ke Eropa, Nikita Mirzani Ngaku Ogah Bertemu Rombongan Seleb di Paris

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Selebritis Nikita Mirzani blak-blakan enggan bertemu rombongan artis dan influencer saat jalan-jalan ke Paris. Hal itu diungkap wanita yang akrab disapa Nyai saat melakukan siaran live Instagram.

Kala itu, Nyai menjawab pertanyaan warganet yang menanyakan apakah dia bertemu para rombongan seleb saat pergi ke kota romantis tersebut.

“Gak (bertemu), najis, gak mau ketemu,” ucap Nyai.

Nikita mengaku ogah bertemu rombongan seleb yang disebut mengaku-ngaku diundang ke acara pagelaran busana bergengsi, Paris Fashion Week. Bahkan, Nyai juga terang-terangan mengejek tempat para brand lokal melakukan fashion show.

“Itu tuh kecil banget tahu tempatnya, kecil banget, kayak bukan tempat untuk penyelenggaraan (busana). Tapi yaudah lah,” katanya.

Ungkapan Nikita ini sontak mengundnag beragam reaksi warganet. Tak sedikit mereka di pihak Nikita, namun ada pula yang menganggap Niki hanya iri belaka.

“Iri dengki banget.”

“Emang Niki iri, produknya gak laku.”

“Udah gak laku jadi iri.”

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Sinergi Pemerintah dan Masyarakat dalam Mewujudkan Swasembada Pangan dan Energi

Oleh : Astrid Widia )*  Pangan dan energi merupakan dua elemen fundamental yang menentukan stabilitas dan kesejahteraan suatu bangsa. Pemerintah...
- Advertisement -

Baca berita yang ini