Kedutaan Besar Republik Korea Adakan Festival Tahunan Lagi untuk Indonesia

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Kali ini Kedutaan Besar Republik Korea mengadakan kembali festival tahunan dengan mengangkat tema “We Go Together – Korea Festival 2021”. Festival ini bekerja sama dengan beberapa institusi.

Institusi yang ikut berpartisipasi antaranya Korean Cultural Center Indonesia (KCCI), Korea Tourism Organization (KTO), Korea Creative Content Agency (KOCCA). Tak ketinggalan juga Korea Foundation (KF) dan Korea Agro-Fisheries & Food Trade Corporation (aT).

Festival ini berlangsung dari 27 September hingga akhir November 2021. Acara ini dapat netizen ikuti secara offline dan online.

Ada enam rangkaian acara selama festival berlangsung, yakni dengan tema “Enjoy Together”, “Learn Together”, “Feel Together”, “Play Together”, “Taste Together”, dan “Special Harmony Performance”. Acara ini bertujuan untuk memperkenalkan budaya Korea Selatan lebih luas lagi, dari makanannya hingga musiknya.

Semua kegiatannya sebagian besar melalui online. Untuk offline hanya acara menonton bersama di bioskop Grand Indonesia dan Paris Van Java Bandung.

Untuk info lengkapnya bisa dicek melalui Instagram Kedubes Korea Selatan (@koremb.idn), KCCI (@kcc.id), dan KOCCA (@kocca_indonesia). Bisa juga melalui Instagram KTO Jakarta (@ktoid) atau aT Jakarta (@tasteoflovekfood).

Tunggu apa lagi? Ayo gunakan kesempatan ini untuk mengenal lebih jauh lagi tentang Korea Selatan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Upayakan Berantas Penumpukan Sampah Liar, Pemkab Bantul Optimalisasi 15 TPS3R

Mata Indonesia, Bantul - Pemkab Bantul terus mencari solusi terhadap sampah yang belum terkondisi di beberapa titik. Tak jarang masyarakat hingga pelaku usaha cukup kesulitan harus membuang kemana sampah mereka.
- Advertisement -

Baca berita yang ini