Jangan Gugup Gaes! Amalkan Doa Ini saat Interview Kerja

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Mendapat kabar kamu diterima di perusahaan ternama tentu sangat membahagiakan. Apalagi, kamu ditetapkan pada posisi yang kamu inginkan.

Namun, saat perusahaan memutuskan menerima kamu untuk menjadi bagian dari mereka, tentu ada beberapa prosedur dan tahapan yang harus dilalui.

Nah, salah satunya melakukan interview. Interview atau tes wawancara merupakan tahap awal apakah kamu benar-benar memenuhi kriteria untuk bergabung bersama perusahaan yang kamu pilih.

Meski begitu, banyak beberapa orang yang gagal di tahap itu. Tak sedikit pula karena rasa gugup berlebihan yang membuat mereka tak menjalankan interview dengan maksimal.

Kalau sudah begini, kamu gak perlu cemas. Yakinkan dirimu bahwa ini merupakan rezeki dari Allah SWT dan mintalah kemudahan pada-Nya.

Biar rasa gugupmu berkurang saat hendak interview, yuk amalkan doa ini biar hatimu lebih tenang.

Doa saat gugup:

Robbishrohli shod’ri, wayassirlii amrii, wakhlul ‘uqdatammil lisani, yafqohu qouli.

“Ya Tuhanku, lapangkanlah untukku dadaku dan mudahkanlah untukku urusanku dan lepaskanlah kekakuan dari lidahku supaya mereka mengerti perkataanku.”

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

PKL Teras Malioboro 2: Suara Ketidakadilan di Tengah Penataan Kawasan

Mata Indonesia, Yogyakarta – Sejak relokasi Pedagang Kaki Lima (PKL) dari Malioboro ke Teras Malioboro 2, berbagai persoalan serius mencuat ke permukaan. Kebijakan relokasi yang bertujuan memperindah Malioboro sebagai warisan budaya UNESCO justru meninggalkan jejak keresahan di kalangan pedagang. Lokasi baru yang dinilai kurang layak, fasilitas yang bermasalah, dan pendapatan yang merosot tajam menjadi potret suram perjuangan PKL di tengah upaya mempertahankan hidup.
- Advertisement -

Baca berita yang ini