Hore! Kim Seon-Ho Siap Gelar Fans Meeting Virtual di TikTok

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Aktor tampan asal Korea Selatan, Kim Seon-Ho sukses bikin netizen heboh. Pasalnya, pemeran tokoh Han Jip-Yeong di drama ‘Start-Up’ ini akan menyapa para fans nya secara virtual melalui aplikasi TikTok.

Pertemuan online itu akan diadakan pada Minggu, 17 Januari 2021 mendatang. Berita tersebut disampaikan langsung pleh pihak manajemen, Salt Entertainment.

“Karena tidak bisa bertemu secara langsung dengan para penggemar, kami akan menggelar online global fan meeting pertama untuk membalas dukungan hangat yang telah diberikan,” ucap salah satu pihak Salt Entertainment, Senin 4 Januari 2020.

Diadakannya online fan meeting tersebut sebagai bentuk ucapan terima kasih kepada para penggemar yang sudah mendukung karier Kim Seon-Ho khususnya di tahun 2020 kemarin.

“Kami dengan tulus berterima kasih atas banyak minat dan dukungan yang telah para penggemar berikan kepada aktor Kim Seon-ho selama tahun 2020,” ucap pihak Salt Entertainment.

Virtual fan meeting itu akan dilakukan Minggu, 17 Januari 2020. Acara itu digelar pada pukul 8 malam waktu KST di akun TikTok @tiktok_stage dan @seonho_kim.

Kim Seon-Ho kini sedang ramai dibicarakan usai memerankan tokoh Han Jip-Yeong di drama Korea ‘Start-Up’. Kariernya semakin melejit di tahun 2020 usai drama yang ia bintangi bersama Bae Suzy dan Nam Jo-Hyuk itu sukses bikin gempar netizen.

@tiktok_stage

2021.01.17(Sun) 20:00(KST) Meet Actor Kim Seon Ho live at #TikTokStage #틱톡스테이지 #SeonhosFavorite #선호의선호 @seonho__kim

♬ 오리지널 사운드 – TikTok K-ENT – TikTok K-ENT

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Jokowi dan Karpet Merah untuk Tambang: Korupsi Merajalela, Rakyat Terpinggirkan

Mata Indonesia, Yogyakarta - Kegiatan tambang yang dilakukan secara tidak terkendali dan tanpa memperhatikan keberlanjutan telah memberikan keuntungan besar bagi segelintir pihak, terutama para pemilik bisnis tambang. Sayangnya, rakyat dan negara hanya mendapatkan sedikit manfaat.
- Advertisement -

Baca berita yang ini