Hari Ikan Nasional, Yuk Makan Ikan!

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Salah satu sumber protein tinggi terdapat pada ikan. Memakan ikan sangat disarankan pada anak-anak karena terdapat asam lemak omega 3 yang dibutuhkan untuk pertumbuhan otak.

Setiap tanggal 21 November diperingati sebagai Hari Ikan Nasional (Harkannas) yang ditetapkan oleh Presiden Susilo Bambang Yudiyono pada 24 Januari 2014 melalui Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 3 Tahun 2014 tentang Hari Ikan Nasional.

Perayaan ini dibuat dengan maksud meningkatkan kesadaran masyarakat Indonesia terhadap pentingnya memakan ikan yang mengandung protein tinggi karena rendahnya tingkat mengonsumsi ikan di Indonesia dibandingkan dengan negara lain.

Melansir laman Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, potensi sumber daya ikan nasional mencapai 65 jutan ton per tahun dengan rincian perikanan tangkap sebesar 7,4 ton per tahun dan budidaya sebesar 57,6 juta ton per tahun.

Seperti yang sudah disebutkan, Indonesia memiliki hasil laut yang tidak akan pernah habis untuk menghidupi masyarakat Indonesia. Maka peringatan Harkannas juga dibuat untuk memanfaatkan sumber daya ikan secara optimal.

Perayaan Harkannas dirayakan dengan cara yang berbeda di berbagai wilayah Indonesia. Hal ini sekaligus mengampanyekan gemar makan ikan, seperti warga Ngasem, Kediri yang menggelar makan bersama dengan olahan ikan.

Sejumlah siswa SMPN Rangkasbitung, Lebak, Banten yang mengadakan acara makan ikan bakar bersama. Siswa SDN Tanah Tinggi 1, Kota Tangerang mengadakan acara makan bekal bersama dengan olahan ikan yang sudah dibawa dari rumah.

Dengan adanya Hari Ikan Nasional yang diperingati setiap tahunnya, diharapkan masyarakat Indonesia lebih menyadari pentingnya memakan ikan.

Reporter: Laita Nur Azahra

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Mahasiswa Telkom University Gelar Cendrawaku 2024: Perayaan Meriah Budaya Maluku dan Papua

BANDUNG — Ikatan Mahasiswa Maluku dan Papua (IMMAPA) Telkom University sukses menyelenggarakan Cendrawaku 2024, sebuah festival budaya yang memukau...
- Advertisement -

Baca berita yang ini