Hadir Sendirian, Jin BTS akan Jadi Tamu VIP untuk Acara Pemutaran Perdana Film ‘Emergency Declaration’

Baca Juga

MATA INDONESIA, SEOUL – Jin BTS dikabarkan diundang dan akan hadir ke acara pemutaran perdana untuk film Cannes ‘Emergency Declaration’. Acaranya akan digelar pada hari ini, 25 Juli 2022.

Melansir dari Star News, acaranya akan berlangsung di Megabox COEX Escher, Seoul, pukul 19.00 waktu setempat.

Jin BTS akan menghadiri acara tersebut untuk mendukung film sambil mengadakan preview VIP, di mana para bintang dan pemimpin opini yang mewakili semua generasi berkumpul di sana.

Film ‘Emergency Declaration’ adalah kisah orang-orang yang menghadipi bencana. Pesawat yang melakukan pendaratan tanpa syarat itu dihadapi oleh kejadian terorisme pada saat penerbangan yang mana belum pernah terjadi sebelumnya.

Film ini dibintangi oleh Kim Nam Gil, Song Kang Ho, Lee Byung Ho, Park Hae Joon, dan aktor lainnya. Filmnya masuk ke undangan resmi ke bagian non-kompetisi Festival Film Cannes ke-74.

Sementara itu, film ini diharapkan bisa memberikan pengalaman sinematik yang tak terlupakan. Penayangan perdana untuk umum akan dirilis pada Agustus 2022 mendatang.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Jelang Hari Buruh Sedunia, Polda DIY Serahkan Bantuan Sembako

Mata Indonesia, Yogyakarta – Memperingati Hari Buruh Sedunia, Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan, S.I.K., M.H., menyerahkan bantuan sembako kepada Koperasi Konsumen Persatuan Buruh DIY di Gedung Pertemuan Bumi Putera Yogyakarta, Pakualaman, Kota Yogyakarta, Selasa (30/4/2024).
- Advertisement -

Baca berita yang ini