MATA INDONESIA, LOS ANGELES – Kabar tak sedap datang dari Jennifer Lopez dan Ben Affleck. Keduanya disebut mulai sering bertengkar setelah resmi menikah pada Juli 2022 lalu.
Rumah tangga Affleck dan Lopez dikabarkan sedang tidak baik-baik saja. Menurut beberapa sumber, setelah menggelar pernikahan seperti dongeng yang penuh kegembiraan, rumah tangga keduanya mulai menemui kerikil.
Ada beberapa masalah yang dihadapi Affleck dan Lopez. Salah satunya adalah, soal mengurus anak-anak dari pernikahan mereka terdahulu. Kemudian, Lopez juga mulai kesal dengan sifat Affleck yang moodie.
“Sekarang semua kegembiraan pernikahan dan bulan madu hilang, Jen takut Ben akan cepat bosan dengan kehidupan pernikahan,” ujar sumber, dikutip dari Marca, Kamis 6 Oktober 2022.
“Dia merasakan tekanan besar untuk membuat pernikahan ini berhasil dan melakukan semua yang dia bisa untuk membuat Ben bahagia dan sibuk. Dia tidak ingin bercerai,” lanjut sumber tersebut.