Duh, Ternyata Taqy Malik Tak Tahu Ayahnya Menikah Lagi

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Publik tengah dihebohkan oleh dugaan penyimpangan seksual yang dilakukan ayah pendakwah, Taqy Malik, Mansyardin Malik. Ia  dilaporkan oleh sang istri siri karena kerap meminta hubungan seks yang tak lazim.

Kini, setelah kabar itu membuat geger publik, Taqy pun buka suara. Ia beserta keluarga besar meminta maaf atas kegaduhan yang diciptakan oleh sang ayah.

“Saya atas nama keluarga besar Taqy Malik ingin mengucapkan maaf atas nama keluarga kepada publik,” katanya lewat video diunggah ke akun Instagram, @taqymaliknew, Selasa 14 September 2021.

Lebih lanjut, Taqy menegaskan bahwa dirinya dan keluarga sama sekali tak mengetahui sola pernikahan siri ayahnya dengan wanita lain.

“Saya dan keluarga sama sekali tidak mengetahui apa yang telah dilakukan oleh ayah saya, bahkan kami pun tidak mengetahui kapan pernikahan tersebut dilaksanakan,” ucapnya.

Sementara itu, Taqy mengatakan bahwa dirinya tak berhak untuk memberi klarifikasi mendalam. Menurutnya, hal itu harus dilakukan oleh sang ayah yang bersangkutan.

Di akhir kalimat, Taqy mengatakan tetap mendukung sang ayah, namun proses hukum tetap harus berjalan.

Sebelumnya, jagat hiburan dihebohkan oleh pengakuan seorang wanita yang mengaku sebagai istri siri ayah Taqy Malik, Mansyardin Malik. Wanita itu mengaku dipaksa melakukan hubungan seks tak lazim yakni melalui anal.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Usai Pilkada Berjalan Demokratis, Masyarakat Harus Jaga Persatuan

JAKARTA - Pemilihan Kepala Daerah Serentak 2024 telah dilaksanakan, pelaksanaan demokrasi tersebut berjalan dengan aman, lancar, dan demokratis sesuai...
- Advertisement -

Baca berita yang ini