Donghae ‘Super Junior’ Gaet Jeno ‘NCT’ dan Miyeon ‘(G)I-dle’ untuk Digital Single Barunya

Baca Juga

MATA INDONESIA, SEOUL – Senin kemarin, 11 Oktober 2021, Donghae Super Junior merilis video teaser untuk lagu kolaborasinya dengan Jeno NCT. Ini merupakan kerja sama yang langka antara sunbae dan hobae dari SM Entertainment.

Tepat pukul 10 malam waktu setempat kemarin, video teaser itu menampilkan cuplikan untuk musik videonya yang akan rilis besok, Rabu 13 Oktober 2021. Lagu tersebut bertajuk ‘California Love’.

Dalam teaser tersebut lantunan lagunya memberikan kesan pop bergenre jazz. Lagu ini mengisahkan keinginan untuk berbagi cinta dengan orang yang mencintai keindahan kota California dengan berlirik manis.

Selain Jeno NCT, Donghae akan merilis digital singlenya yang juga bekerja sama dengan Miyeon (G)I-dle. Dalam digital singlenya akan terdapat dua lagu utama yaitu ‘California Love (feat. Jeno NCT)’ dan ‘Blue Moon (feat. Miyeon (G)I-dle’ yang akan rilis bersamaan dengan musik video resmi ‘California Love’.

Melansir dari Sports Donga, Doghae juga berencana untuk melakukan siaran langsung melalui saluran YouTube Super Junior tepat satu jam sebelum digital singlenya rilis, yaitu pada pukul 5 sore waktu setempat. Dalam siaran langsungnya itu Donghae akan berbagi mengenai lagu barunya dan proses balik layar untuk digital singlenya bersama pengggemar.

Wah gimana nih E.L.F, NCTzen, dan Neverland? Pasti udah pada gak sabar dong ya nunggu tanggal perilisannya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Stok Energi dan BBM Aman Selama Libur Tahun Baru 2025

Jakarta – Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memastikan distribusi energi tetap terjaga selama perayaan Natal...
- Advertisement -

Baca berita yang ini