Doa Ashanty untuk Aurel yang Keguguran

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Aurel Hermansyah mengalami keguguran. Ashanty, yang saat ini ada di Dubai, mengetahui berita itu dan mengucapkan doa via Instagram.

Dalam postingannya, Ashanty memberikan semangat sekaligus doa untuk Aurel. Istri Anang Hermansyah itu menuliskan beberapa ayat suci Al-Quran.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Ashanty (@ashanty_ash)

“Kuatkanlah kesabaranmu, kuatkan hati, yakinlah bahwa segala ketentuannya adalah yg terbaik untukmu.. kami doakan semoga kalian kuat dan ikhlas, insyaallah akan segera dapat kabar baik lagi nanti.. Aminn.. @aurelie.hermansyah @attahalilintar,” tulis Ashanty dalam captionnya.

Aurel langsung merespons postingan sang bunda. Dia mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan Ashanty yang hendak menuju Turki untuk berobat.

“Amin ya Allah!! Makasihh oma kesayangan,” komentar Aurel.

Tak hanya itu, postingan Ashanty juga mendapatkan beragam respons terutama dari Indra Bekti yang pernah merasakan apa yang dialami Aurel ketika istrinya mengalami keguguran.

“Yang tabah yaaaaa @aurelie.hermansyah dan @attahalilintar, aku juga pernah mendapatkan ujian dari Allah seperti ini, di kehamilan sekitar 4 bulan, anakku sudah harus dilahirkan, karena bunda nya ada sakit yang harus disembuhkan, Allah lebih sayang sama anakku, dan kita kembalikan lagi kepada Allah, karena Allah maha tau apa yang terbaik untuk hamba Nya, semoga oly dan atta pun diberikan kekuatan, dan Allah akan berikan lagi yang terbaik amiiin ya Allah,” tulis Indra Bekti.

Kemarin, Aurel memposting kabar dirinya mengalami keguguran. Hal serupa dilakukan sang suami, Atta Halilintar.

“Innalillahi Wa Innailaihi Roji’un. Selamat jalan anakku sayang. Doain mama dan papa dari surga ya,” tulis Aurel.

“Sampai jumpa di surga anak ku. Doain papa mama ya,” tulis Atta.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Memperkokoh Kerukunan Menyambut Momentum Nataru 2024/2025

Jakarta - Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, berbagai elemen masyarakat diimbau untuk memperkuat kerukunan dan menjaga...
- Advertisement -

Baca berita yang ini