Bambang Pamungkas Digugat Wanita Bukan Istrinya, Netizen: Punya Anak dari Wanita Lain?

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Netizen dibuat heboh dengan kabar Bambang Pamungkas digugat wanita bernama Amalia Fujiawati. Pasalnya, nama istri pria yang akrab disapa Bepe itu berbeda.

Amalia menggugat Bepe terkait asal-usul dan nafkah anak. Gugatan tersebut diungkapkan oleh Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Taslimah, Kamis 25 Maret 2021. Amalia mengajukan gugatan tidak secara langsung, melainkan via elektronik court atau e-court.

“Perkara tersebut terdaftar dalam nomor perkara 1233/Pdt.G/2021/PA.JS. yang dilakukan oleh Amalia Fujiawata melawan Bambang Pamungkas. Gugatan tersebut adalah gugatan mengenai pengesahan asal-usul anak dan nafkah anak,” ujar Taslimah.

Siapa sosok Amalia Fujiawati masih menjadi tanda tanya. Pasalnya, istri Bepe bermana Tribuana Tungga Dewi. Kedua pasangan sudah dikaruniai tiga orang anak.

Banyak netizen yang mulai menerka-nerka, mulai dari dugaan selingkuh, nikah siri, hingga poligami. Sidang perdana rencananya akan digelar 31 Maret, sedangkan gugata dilayangkan pada 18 Maret.

“Rencana agenda pertama persidangan tanggal 31 Maret 2021. Pendaftaran secara elektronik court, tidak langsung. Gugatan tentang pengsahan asal-usul anak. Anak yang diahirkan minta diajukan asal usulnya serta nafkah anak tersebut,” kata Taslimah.

Netizen langsung riuh mengomentari kabar ini dan memenuhi kolom komentar akun Instagram Lambe_Turah.

“Nama penggugatnya beda ya dg nama istri Bambang Pamungkas? Ini maksudnya Bambang punya anak dr wanita lain yg bukan istrinya?” tulis akun @ati****.

“Tapi nama istrinyaa kan Tribuana Tingga Dewi? Beda ya,” tulis akun @tin**_***.

“Bambang Pamungkas siapa ini?? nama penggugatnya beda sama nama istrinya. Apa Bambang Pamungkas (bepe). Apa dia punya istri lain? apa gimana sih?” tulis akun @e.li***.

Saat ini Bambang Pamungkas menjabat sebagai manajer Persija Jakarta. Selama kariernya sebagai pesepakbola, waktunya dihabiskan mayoritas bersama Macan Kemayoran. Dia juga mantan andalan lini depan tim nasional Indonesia.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Danantara Sebagai Wujud Implementasi Transformasi Ekonomi Yang Terang Benderang

Pemerintah Indonesia memiliki komitmen teguh untuk mendorong transformasi ekonomi nasional dengan mengedepankan prinsip profesionalisme dan tata kelola yang baik....
- Advertisement -

Baca berita yang ini