Anne Marie Tetap Profesional Walau Tersandung saat Tampil di BRIT Awards 2022, Auto Dapat Pujian

Baca Juga

MATA INDONESIA, LONDON – Perhelatan BRIT Awards baru saja terselenggara pada Selasa malam 8 Februari 2022 waktu setempat. Namun salah satu penampilan artis, Anne Marie, malah terkena musibah saat tengah membawakan lagu di atas panggung.

Melansir dari My London, penyanyi berusia 30 tahun ini terjatuh saat penampilan langsungnya di acara penghargaan bergengsi itu. Ia tergelincir dari tangga saat menuruni tangga di atas panggung.

Namun rupanya hal tersebut tak berpengaruh pada Anne. Ia masih melanjutkan menyanyinya dengan profesional.

Sontak hal tersebut menjadi perhatian publik dan memberikan dukungan serta pujian untuk pelantun ‘2002’ itu.

Saat itu ia tengah menyanyikan lagu hitsnya yang berjudul ‘Don’t Play’. Lagu tersebut bahkan masuk nominasi BRIT Awards dalam kategori lagu terbaik.

Tak cuma Anne, rupanya ada artis ternama lainnya yang pernah tersandung saat tampil di atas panggung BRIT Awards. Artis tersebut ialah Madonna yang mana saat itu ia terjatuh ke belakang dari tangga dan mengenai kepalanya pada 2015.

Sementara itu, inilah daftar pemenang BRIT Awards 2022. Baca selengkapnya di sini.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Stabilitas Nasional Pasca Pilkada Merupakan Tanggung Jawab Bersama

JAKARTA - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 yang baru saja berlangsung di berbagai wilayah di Indonesia, telah menunjukkan kemajuan...
- Advertisement -

Baca berita yang ini