Pendiri Patagonia Hibahkan Perusahaan untuk Memerangi Krisis Iklim

Baca Juga

MATA INDONESIA,CALIFORNIA – Yvon Chouinard, pendiri merek Patagonia mengatakan bahwa dia memberikan perusahaannya kepada orang yang ia percayai. Ia ingin keuntungan penjualan perusahaan tersebut dapat berguna untuk memerangi krisis iklim.

Alih-alih menjual perusahaannya kepada publik, ia justru mengalihkan kepemilikan perusahaannya kepada sebuah perwalian dan organisasi nirlaba.

Melansir dari Reuters “Alih-alih mengekstraksi nilai dari alam dan mengubahnya menjadi kekayaan bagi investor, kami menggunakan kekayaan yang diciptakan Patagonia untuk melindungi sumber semua kekayaan,” kata Chouinard.

Patagonia akan terus beroperasi sebagai perusahaan swasta nirlaba dan keluarga Chouinard tidak lagi memiliki perusahaan tersebut.

Saham voting perusahaan sedang ditransfer ke Patagonia Purpose Trust sementara saham non-voting telah diberikan kepada Holdfast Collective. Holadfast Collective merupakan sebuah organisasi nirlaba yang berdedikasi untuk memerangi krisis iklim dan lingkungan.

Jalannya perusahaan ini masih akan berada dalam pengawasan anggota keluarga Chouinard.

Dengan keputusan ini maka pendiri patagonia tidak akan mendapatkan keuntungan finansial dan akan tetap menghadapi tagihan pajak dari sumbangan tersebut.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Elemen Masyarakat Terima dan Hormati Hasil Pilkada 2024

Jakarta – Kepala Biro Humas dan Protokol MK, Pan Mohammad Faiz, menjelaskan bahwa langkah antisipasi telah diambil untuk mencegah...
- Advertisement -

Baca berita yang ini