Klub Bola Denmark Manfaatkan Zoom Agar Fans Bisa Nonton

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Keterbatasan biasanya memunculkan kreatifitas seperti dilakukan ketika Liga Super Denmark digulirkan. Mereka memanfaatkan fasilitas Zoom untuk mengundang 10.000 penggila bola Denmark menonton dari jarak jauh pertandingan pembuka musim antara AGF Aarhus melawan Randers di Stadion Ceres Park di Aarhus, Kamis 28 Mei 2020 sore.

Fans AGF diundang dengan melakukan login ke akun Zoom mereka lalu dihubungkan ke stadion. Sementara di dalam Ceres Park hanya terdapat bangku kosong karena negeri itu masih menghadapi Pandemi Covid19.

Meski begitu para pemain tetap bisa merasakan atmosfir penonton karena stadiun itu memasang layar raksasa di sekeliling bangunan tersebut sehingga wajah para penonton yang sedang berada di rumah atau di mana saja terpampang di sekitar lapangan.

Saat tim kesayangan memasukkan bola ke gawang lawan pun suasana gegap gempita tetap bisa dirasakan oleh pemain karena teriakan para penonton di rumah tetap terdengar di tengah lapangan.

Selain mengundang para fans melalui platform Zoom, klub sepakbola lain di Denmark FC Midtjylland, memilih menggunakan konsep ‘drive-in’ untuk 2000 penontonnya, Sabtu 30 Mei 2020.

Klub itu akan memasang layar super raksasa di tempat parkir stadion saat menjamu AC Horsens. Sedangkan para fans bisa menontonnya dari dalam mobil yang diparkir di depan layar tersebut.

Liga sepakbola Denmark dihentikan sejak Maret lalu, tentu saja para penggemarnya akan merasakan kerinduan yang luar biasa untuk menyaksikan tim idolanya berlaga saat liga bergulir lagi Mei ini.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Siap Amankan Natal dan Tahun Baru, GP Ansor Gunungkidul Siagakan 300 Anggota.

Mata Indonesia, Gunungkidul - Ketua PC Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kab. Gunungkidul, Gus H. Luthfi Kharis Mahfudz menyampaikan, dalam menjaga Toleransi antar umat beragama dan keamanan wilayah. GP Ansor Gunungkidul Siagakan 300 Anggota untuk Pengamanan Nataru di Berbagai Wilayah di Kab. Gunungkidul.
- Advertisement -

Baca berita yang ini