Ada Demo Hari Ini, Jasa Marga Tutup Jalan Tol Depan DPR

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA – Demo rusuh yang terjadi Senin kemarin, 30 September 2019, membuat PT Jasa Marga trauma. Korporasi pelat merah tersebut menutup gerbang tol di depan Gedung DPR hari ini.

Aksi korporasi tersebut dilakukan untuk mengantisipasi demonstrasi massa dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) SI pagi ini, Selasa 1 Oktober 2019.

“Gerbang tol depan DPR masih ditutup,” kata Petugas Call Center Jasa Marga, Cindy kepada MINEWS hari ini.

Namun Cindy tak menjelaskan alasan penutupan gerbang tol dalam kota. “Untuk tol yang lain tidak,” ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, BEM SI kembali menggelar aksi demo hari ini di sekitar Gedung DPR. Aksi tersebut merupakan bentuk pengawalan mahasiswa terhadap pelantikan anggota DPR yang baru.

“Kita akan ada aksi pengawalan pelantikan. Ini aksi solidaritas,” kata koordinator lapangan aksi, Muhammad Abdul Basit (Abbas).

Abbas, yang juga Ketua BEM UNJ, mengatakan tuntutan mahasiswa tetap sama. Mereka akan mendesak anggota DPR yang baru ikut bertanggung jawab atas kegaduhan terkait RUU kontroversial yang dirumuskan anggota DPR sebelumnya.

“Tuntaskan reformasi. Karena kan DPR yang baru harus bertanggung jawab juga atas kegaduhan dari DPR yang lama,” kata dia.

Berita Terbaru

Tindakan OPM Semakin Keji, Negara Tegaskan Tidak Akan Kalah Lawan Pemberontak

Organisasi Papua Merdeka (OPM) banyak melancarkan aksi kekejaman yang semakin keji. Maka dari itu, negara harus tegas untuk tidak...
- Advertisement -

Baca berita yang ini