Commuter Line Operasikan Stasiun BNI City, Terhubung ke Banyak Tempat

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Setelah Matraman, Commuter Line membuka layanan di Stasiun BNI City yang mulai beroperasi Sabtu 30 Juli 2022 ini.

Seperti diungkapkan melalui media sosial Communter Line, stasiun tersebut akan melayani perjalanan kereta rel listrik (KRL) relasi Cikarang/Bekasi – Kampung Bandan via Pasar Senen ataupun Manggarai.

Fasilitas Stasiun BNI City untuk pelayanan KRL diantaranya loket, gate in dan out, CVIM, mushola, toilet, parkir dan area komersil serta marka-marka petunjuk untuk pengguna KRL.

“Dengan lokasi stasiun yang sangat strategis ini, rekan commuter akan terakses langsung dengan Taman Dukuh Atas, Terowongan Kendal, Mall Grand Indonesia dan Plaza Indonesia,” begitu pengumuman yang diunggah di akun media sosial Commuter Line dan dilihat Sabtu.

Stasiun itu juga terkoneksi dengan beberapa lokasi seperti Taman Dukuh Atas yang bisa digunakan untuk joging.

Stasiun tersebut juga terhubung dengan MRT dan kereta bandara.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Survei Warga Jogja Hadapi Pilkada 2024: Politik Uang Banyak Ditolak Lebih Pilih Calon Bermisi Visi Jelas

Mata Indonesia, Yogyakarta - Muda Bicara ID kembali menyelenggarakan survei terkait Pilkada Kota Jogja 2024, kali ini dengan fokus pada politik uang dan faktor-faktor yang memengaruhi pilihan warga dalam memilih wali kota dan wakil wali kota.
- Advertisement -

Baca berita yang ini