Kapan Sidang Perdana Cerai Dewi Perssik dan Angga Wijaya?

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Angga Wijaya menggugat cerai Dewi Perssik ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Kapan sidang perdana perceraian itu digelar?

Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Taslimah mengatakan, sidang perdana permohonan cerai pada Dewi Perssik itu akan digelar pada 4 Juli 2022 di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

“Kalau tidak salah tanggal 4 Juli 2022. Yang mendaftarkan adalah prinsipal, Aang Angga Wijaya ke PA Jaksel,” katanya.

Taslimah tak bisa membeberkan alasan pengajuan permohonan cerai. Dia menyebut hal tersebut bersifat rahasia.

“Ada alasannya, karena setiap gugatan harus beralasan, identitas pemohon dan termohon. Ini yang diajukan adalah permohonan gugat cerai talak,” ujarnya.

“Yang jelas untuk alasannya spesifik belum bisa kita sampaikan, permohonan bercerai secara termohon itu, antaranya identitas pemohon dan termohon,” ucapnya.

Taslimah menambahkan, saat ini Dewi Perssik dan Angga Wijaya masih tinggal di alamat rumah yang sama.

“Alamat kedua belah pihak ada masih sama. Permohonan ke Pengadilan Agama hanya untuk bercerai saja,” ungkapnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pencegahan TPPO di Jogja Diperkuat, Gugus Tugas Dibentuk Kurangi Kasus

Mata Indonesia, Yogyakarta - Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) semakin menjadi perhatian serius di Indonesia, termasuk di Kota Yogyakarta. Korban TPPO seringkali berasal dari kalangan Pekerja Migran Indonesia (PMI), yang terjerat dalam kasus perdagangan manusia akibat berbagai faktor risiko.
- Advertisement -

Baca berita yang ini