Viral Tukang Buku ‘Ajaib’, Netizen Bongkar Triknya: Perhatikan Tangan Si Bapak

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA – Aksi seorang tukang buku di kawasan bebas kendaraan (car free day) ini menjadi sorotan netizen.

Videonya viral di media sosial ketika memamerkan kemampuannya mengubah lembaran kertas polos menjadi ada gambarnya. Entah tukang buku atau tukang sulap, yang pasti aksinya ini mengundang gelak tawa netizen.

“Namanya buku ajaib. Kalau dilihat bukunya kosong. Dari belakang kosong dari depan pun kosong. Anehnya kalau ditepuk satu kali, ini bisa keluar gambar,” terang bapak tersebut.

Bapak ini juga akan menunjukkan lembaran buku tadi bisa berubah menjadi ada warnanya. Ia kemudian membaca mantra. Meskipun tak terdengar jelas apa yang diucapkan bapak itu, namun bisa membuat orang yang mendengarnya tertawa.

“Boleh, tenang aja. Tepuk lagi. Nah ada warnanya. Bosen sama gambar, bosen sama warna, tinggal ditepuk. Hilang, hilang, hilang, embrrr hilang semua,” kata dia sembari menunjukan jika dalam sekejap buku itu pun kembali ke awal menjadi warna putih semua.

Aksi tersebut pun menjadi sorotan netizen. Ada yang terhibur dengan aksinya, adapula yang membongkar trik yang digunakan bapak ini untuk menghilangkan dan memunculkan kembali gambar yang ada di buku.

“Buku ajaib kalo diliat kosong dri depn pun kosong dri blkng pun kosong..hati saya juga kebetulan kosong..😂😂,” tulis @edua**_8_1_.

“Coba perhatikan tangan kanan nya,” celoteh @iam.bagas***rian.

“Liat tangan penjualnya.. Kalo pas kosong di buka dari sisi bawah dan pas gambar tidak berwarna di buka dari sisi atas.. Dan ketika berwarna dibuka dari sisi tengah.. 😊 buku magic,” kata @arief_***yaa.

“Lihat gerak gerik tangannya ketika membuka buku perpindah pindah. Kosong – bawah, gambar hitam putih – atas, ada warna – tengah,” ungkap @jafers**99.

“Menghibur walaupun cuma trick 👏👏👏👏,” komentar @26ne**ee.

Berita Terbaru

BEM Nusantara DIY Gelar Aksi Peringatan Hari Buruh Internasional

Mata Indonesia, Yogyakarta - BEM Nusantara DIY melakukan aksi peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day di Titik Nol Yogyakarta pada Rabu, 1 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini