MATA INDONESIA, JAKARTA – Kata-kata “GameStop”, “Reddit”, dan “Pasar Asing” mendadak ramai diperbincangkan dan menjadi trending saat ini. Kata-kata tersebut menjadi topik pembicaraan lewat online maupun saat berkumpul. Padahal mungkin masih banyak orang awam yang masih asing dengan kata-kata itu.
GameStop merupakan nama toko di Amerika Serikat yang menjual video game, konsol game, dan barang elektronik pendukung lainnya hingga action figure. Toko ini sering kali ditemukan di pusat perbelanjaan AS dan saat ini sedang mengalami kesulitan akibat dari pandemik. Sedangkan Reddit merupakan situs media sosial yang mirip dengan Twitter ataupun Facebook, bentuknya adalah forum online. Ada berbagai macam forum di dalamnya, seperti forum sepakbola, sejarah, jodoh, dan lain-lain hampir semua ada.
Di dalam Reddit, terdapat grup atau forum bernama “Wallstreetbets”, forum ini berkaitan dengan GameStop. Forum berisi lebih dari empat juta orang ini biasanya mendiskusikan tentang saham, dari peredarannya hingga kemana mereka akan menginvestasikan sahamnya. Omset perusahaan GameStop yang sedang kurang bagus dikarenakan pandemik, membuat semakin banyak orang yang lebih memilih melakukan pembelian secara online dan sedikit yang melakukan pembelian langsung ke toko.
Ada orang yang membeli saham di perusahaan ini dengan harapan harga sahamnya akan turun di kemudian hari, orang-orang yang biasanya merupakan bandar besar meminjamkan saham tersebut dan menjualnya ke pihak lain dengan janji untuk membeli kembali saham tersebut di kemudian hari. Jika di kemudian hari harga sahamnya turun, maka bandar tersebut sudah mendapat keuntungan saat membelinya kembali, ini dinamakan short sell atau short selling.
Masih tidak paham? Coba bayangkan kamu meminjam komik seharga Rp 20.000 dari teman karena berfikir harganya sedang murah, lalu kamu sepakat untuk mengembalikannya sebulan lagi. Kemudian kamu menjualnya kepada orang seharga Rp 25.000. Jadi kamu akan membayar kurang dari Rp 25.000 setelah sebulan kepada temanmu disaat barang itu sudah tidak lagi menarik. Sehingga kamu mendapatkan keuntungan Rp 5000 dari komik yang kamu pinjam.
Intinya, kamu sedang membeli barang ketika kondisinya sedang murah dan menjualnya dalam keadaan mahal. Seperti lotere, jika prediksi salah dan harganya malah naik bukannya jatuh maka kamu akan kehilangan uangmu. Dengan kondisi ini GameStop dijadikan tempat “menggoreng saham” oleh para investor. Saat saham tampak naik, investor lain akan tertarik menginvestasikan uangnya di sana, kemudian saat harga sahamnya meninggi para investor itu akan menarik sahamnya dengan keuntungan dari selisih harga pembelian awal saham.
Namun, beberapa orang di Forum Wallstreetsbets ini justru saling berbagi tips dan membeli peredaran saham di GameStop. Mereka membeli saham secara bersamaan dengan jumlah yang besar dan membuat kurva saham yang hampir jatuh kembali naik. Kebanyakan orang mengikuti aksi ini untuk bersenang-senang. Biasanya hal ini disebut sebuah fenomena oleh komentator wall street. Namun, ada juga yang mengikuti aksi ini karena memang bertujuan untuk memberi kerugian pada investor goreng saham.
Pada forum tersebut, mereka mengatakan bahwa ini merupakan balas dendam pada perusahaan keuangan raksasa yang menyebabkan krisis keuangan di tahun 2008. Di samping itu beberapa dari mereka juga berniat untuk menyumbangkan penghasilan bermain mereka untuk beramal.
Reporter : Anggita Ayu Pratiwi