Dinilai ‘Menghina’ Aksi Awkarin saat Demo Mahasiswa, Bupati Probolinggo Dikritik Warganet

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA – Foto berupa tangkapan layar dari Instagram Story Bupati Probilinggo Puput Tantriana Sari beredar viral di media sosial. Seketika ia mendapat hujatan dari warganet karena dinilai telah ‘menyindir’ aksi unjuk rasa mahasiswa yang menolak RKUHP.

Ada dua postingan yang diunggah. Postingan pertama menampilkan sosok selebgram Awkarin yang menampilkan dirinya sedang membagikan nasi kotak kepada para mahasiswa yang sedang melakukan aksi unjuk rasa di komplek DPR/MPR RI. Lewat akun pribadinya, @tantrianasari, ia menuliskan kalimat sindiran.

“Mahasiswa??? Mahasiswa dari Hongkong?,” tulis Tantriana.

Pada postingan lainnya, ia menggunggah foto dari tangkapan layar cuitan selebtwit @danarjon soal demo mahasiswa. Ia pun turut menuliskan “Retjeh sore 😂,”

Berdasarkan hasil penelusuran, akun Instagram-nya saat ini telah dikunci. Meskipun demikian, unggahan tersebut menjadi viral setelah diunggah ulang oleh Instagram @indonesiafeminis pada Selasa 24 September 2019 kemarin.

Seketika unggahan tersebut pun dibanjiri kalimat hujatan dari warganet. Tak sedikit yang mengkritik kinerja Tantriana yang menjabat sebagai wakil dari rakyat Probolinggo itu.

“Giliran pilkada pontang panting nyari suara rakyat, pas kepilih rakyat gak terima sama ruukhp malah di bilang retjeh sore. Inget ya bu, tanpa rakyat kamu dan suamimu gak mungkin bisa jadi seperti sekarang. Gajimu pun juga hasilnya dari uang rakyat,” tulis @ala**zd_.

“Sini Bu kita ngopi sambil bincang-bincang seputar Universitas Terbuka. Gini Bu, Universitas Terbuka itu salah satu universitas negeri. Kita kuliah, ada dosen, ada rektor, ada gedung kampusnya. Dan ada beberapa fakultas. Ibu memiliki jabatan, tapi gak berpendidikan,” komentar @stame***ginting.

“Tired of seeing how ‘privileged’ woman put down other woman. Itu kenapa susah memperjuangkan sesama perempuan, yang kalau katanya ‘pemimpin’ perempuan eh tapi begini menilai perjuangan perempuan lain. Huft,” celoteh @clou**lla.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Di Era Pemerintahan Presiden Prabowo, Korban Judol Diberikan Perawatan Intensif di RSCM

Jakarta – Pemerintah melalui Kementerian Koordinator Pemberdayaan Masyarakat mengumumankan adanya inisiatif baru dalam upaya menangani dampak sosial dan psikologis...
- Advertisement -

Baca berita yang ini