MATA INDONESIA, BANGKOK – Kecoa adalah makhluk menjijikkan dan kotor yang bisa hadir di mana saja. Kehadiran serangga ini selalu dianggap mengganggu sehingga seringkali dimusnahkan.
Namun, aksi seorang pria asal Thailand yang membawa seekor kecoak ke dokter hewan viral di media sosial. Kisahnya dibagikan oleh sang dokter hewan yang merawat kecoak tersebut.
Nah, pria baik hati ini membuktikan bahwa belas kasihnya tidak terbatas pada spesies tertentu. Bahkan, kecoak yang kerap kali dianggap menjijikan juga berhak untuk hidup.
Dilansir dari World of Buzz, pria menemukan seekor kecoa terluka di pinggir jalan. Alih-alih mengabaikannya, pria itu membawa kecoa itu ke dokter hewan terdekat.
Dokter hewan memposting foto-foto itu dan bersikeras bahwa itu bukan lelucon. Ia bahkan menjelaskan kepada pria itu bahwa kemungkinan kecoa bertahan hidup hanya 50/50.
Dokter menambahkan bahwa ini adalah pertama kalinya dia menerima kasus seperti itu tetapi tidak banyak yang bisa dilakukan kecuali menempatkan kecoa dalam wadah oksigen untuk memperbaiki gejalanya.
“Saya mengizinkan orang itu membawa kecoa kembali untuk merawatnya. Tidak ada biaya pengobatan sama sekali. Meskipun kasusnya aneh, saya telah menyembuhkan berbagai jenis hewan sebelumnya termasuk kadal dan kodok,” kata sang dokter.
Pengalaman yang dibagikan sang dokter hewan ini kemudian menjadi viral. Aksinya mendapat beragam tanggapan dari warganet. Ada yang memuji aksi pria tersebut, namun tak sedikit juga yang menganggapnya sebagai lelucon.