Waduh, Presiden Putin Dikatain Gila!

Baca Juga

MATA INDONESIA, TBILISI – Sebelum menginstruksikan operasi militer khusus di Ukraina, Presiden Rusia, Vladimir Putin ternyata pernah mengancam Georgia dengan bom nuklir. Hal ini diungkapkan oleh mantan Presiden Georgia, Mikheil Saakashvili.

Sehingga, ketika Rusia menginvasi Ukraina dari berbagai penjuru – darat, laut, maupun udara, pada Kamis, 24 Februari 2022, Saakashvili sama sekali tak terkejut.

Saakashvili menjabat dua periode berturut-turut sebagai Presiden Georgia dari 2004 hingga 2013. Ia juga memiliki pengalaman dalam politik Ukraina dengan menjadi Gubernur Odessa Oblast, Ukraina dari 2015 hingga 2016.

Pria yang kini pemimpin oposisi Georgia, memiliki pengalaman yang luas dalam bernegosiasi dengan Presiden Putin dan telah merasakan kemarahan Moskow dalam banyak kesempatan.

Tahun 2008, ketika Saakashvili berkuasa, pasukan Rusia menyerbu Georgia sebagai tanggapan atas keputusannya untuk mengirim pasukan Georgia ke provinsi pemberontak Ossetia Selatan.

Konflik berlangsung selama lima hari dan berakhir dengan pasukan Rusia datang dalam jarak yang sangat dekat dari Tbilisi, ibu kota Georgia. Disebabkan negaranya telah diancam dengan bom nuklir oleh Rusia, Saakashvili menganggap Putin tidak waras atau gila.

“Putin adalah pengganggu jalanan yang sudah gila sekarang,” katanya kepada Express.co.uk, melansir Newsdelivers, Senin, 14 Maret 2022.

Saakashvili juga mengatakan bahwa ia telah memperingatkan Amerika Serikat (AS) ketika Presiden Putin mengancam akan menggunakan senjata nuklir.

“Sudah pada tahun 2006 saya memperingatkan orang Amerika bahwa dia mengancam saya dan negara saya dengan rudal nuklir taktis,” ungkapnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pendekatan Humanis dan Tegas, Sukses Rangkul Anggota OPM Kembali ke NKRI

Papua - Salah satu langkah besar dalam upaya menciptakan stabilitas keamanan di Papua berhasil diwujudkan dengan menyerahnya Wakil Pimpinan...
- Advertisement -

Baca berita yang ini