Teras Jarwo NTT Deklarasi Dukung Ganjar Maju Pilpres 2024

Baca Juga

MATA INDONESIA, KUPANG – Teras Ganjar Pranowo (Jarwo) NTT menggelar deklarasi untuk mendukung Ganjar Pranowo maju pada Pilpres 2024.

Ketua Teras Jarwo NTT Romanus Bolli, S. Pd mengatakan bahwa kegiatan hari ini bertujuan untuk mendukung Ganjar Pranowo sebagai bakal calon Presiden yang akan bertarung pada Pilpres 2024.

“Deklarasi ini juga merupakan bentuk penyampaian dan upaya menggugah hati segenap elemen masyarakat NTT untuk memilih Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024,” ujarnya saat menggelar deklarasi di Pantai Lasiana Kupang, Minggu 15 Mei 2022.

Ia menegaskan bahwa seandainya nanti Ganjar tak diusung PDIP, pihaknya akan tetap mendukung langkah Gubernur Jateng itu menuju RI 1.

“Mau diusung partai apapun, Teras Jarwo NTT siap mendukung Ganjar Pranowo maju Pilpres 2024,” katanya.

Romanus melanjutkan bahwa alasan Teras Jarwo NTT mendukung Ganjar Pranowo karena ia adalah figur yang disukai oleh masyarakat.

“Selain itu, selama memimpin Jawa Tengah, Ganjar memiliki banyak prestasi dan sudah diketahui semua orang di seluruh Indonesia,” ujarnya.

Ia pun mengklaim bahwa saat ini Teras Jarwo NTT sudah tersebar di 12 Kabupaten dan Kota di NTT yaitu Kota Kupang, Kabupaten Kupang, TTS, TTU, Belu, Malaka, Flores Timur, Alor, Ende, Nagekeo, Manggarai Barat dan Manggarai Timur.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Rumah Sekda Karawang Digeledah, Begini Tanggapan Ketua BEM Fakultas Hukum UBP Karawang

MATA INDONESIA, KARAWANG-Pasca penggeledahan ruang dinas dan rumah Sekretaris Daerah Kabupaten Karawang yang dilakukan oleh Kejaksaan Tinggi Jawa Barat...
- Advertisement -

Baca berita yang ini