Tak Mau Paspampres dan Rombongannya Susah, Presiden Jokowi “Nyemplung” Sendirian ke Laut

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Tidak ingin rombongannya susah, Presiden Jokowi melarang anggota pasukan pengamanan presiden dan anggota rombongan lainnya tidak perlu ikut “nyemplung” ke laut untuk menanam mangrove di Pantai Setotok, Kepulauan Riau, Selasa 28 September 2021.

Saat “nyemplung” Presiden hanya didampingi oleh Komandan Grup A Paspampres, Kolonel Inf. Anan Nurakhman dan pengawal pribadi Presiden Lettu Inf. Windra Sanur. Presiden meminta rombongan lainnya untuk tidak ikut “basah-basahan”.

“Yang lain di sini saja, biar saya saja,” ujar Presiden Jokowi yang dikutip Rabu 29 September 2021.

Dengan entengnya Jokowi mengungkapkan dia tidak peduli berbasah-basahan dengan air laut karena hanya sebentar saja.

“Nggak ada masalah basah kan paling-paling hanya 5-10 menit. Nggak ada masalah,” ujar Jokowi.

Keputusan itu diambil Presiden Jokowi setelah mengetahui air laut di lokasi penanaman mangrove tiba-tiba mengalami pasang-surut akibatnya terrendam air laut.

Ditambah hujan rintik-rintik yang turun sejak Presiden tiba di Pantai Setokok, Kecamatan Bulang, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau, pada Selasa, 28 September 2021.

Usai menanam pohon mangrove, Presiden langsung menuju ke Bandara Internasional Hang Nadim, Kota Batam, untuk kemudian lepas landas kembali ke Jakarta.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Peningkatan Infrastruktur di Bali Bukti Komitmen Indonesia Siap Selenggarakan WWF 2024

World Water Forum Ke-10 di Bali pada 18-24 Mei 2024 diharapkan akan menghasilkan berbagai solusi masalah air termasuk sanitasi...
- Advertisement -

Baca berita yang ini