Soal Video Penjarahan Bantuan Korban Gempa Mamuju, Menteri Risma Jawab Wajar

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTAMenteri Sosial Tri Rismaharini membantah sejumlah video viral yang menyatakan terjadi penjarahan yang dilakukan warga korban gempa terhadap bantuan sembako di Mamuju, Sulawesi Barat. Video viral tersebut sebenarnya menggambarkan pembagian bantuan yang terlalu lama tiba di pengungsian akibat akses jalan terputus, sehingga lumrah saja mereka langsung menyerbunya.

“Itu makanan kita, warga itu tersebar di tempat tinggi, mereka mengungsi karena takut tsunami. Nah, itu mereka tersebar di sepanjang jalan. Jadi mereka ada di jalan, jadi sebetulnya ya lumrah (wajar), karena mungkin mereka sudah lapar,” ujar Risma, Sabtu 16 Januari 2021.

Risma menegaskan bahwa bantuan itu memang untuk masyarakat tersebut yang berangkat dari Makassar menuju Mamuju.

Namun, jalan penghubung ke Mamuju sempat terputus karena tertutup longsoran tanah sehingga truk-truk pembawa bantuan itu harus mencari jalan memutar yang membutuhkan tambahan waktu 6 jam. Padahal jika kondisi normal waktu tempuh kedua kota tersebut hanya 9 jam.

Risma menegaskan kondisi masyarakat seperti itu lumrah atau wajar karena tidak ada toko maupun pasar yang beroperasi sehingga makanan tersebut sangat dibutuhkan.

Menteri Risma mengaku sudah menyiapkan 41 balai dan 6 gedung Diklat dinas sosial yang akan digunakan sebagai gudang bantuan agar dapat segera dan cepat didistribusikan ke wilayah terdampak gempa.

Risma juga menghimbau warga untuk tetap berada di pengungsian untuk menghindari terjadinya gempa susulan seperti prediksi BMKG.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Jaga Demokrasi Pilkada Papua, Pemerintah Antisipasi Gangguan OPM

PAPUA — Pemerintah dan aparat keamanan berkomitmen kuat untuk menjaga keamanan dan stabilitas demi kelancaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)...
- Advertisement -

Baca berita yang ini