MATA INDONESIA, Istanbul – Pemain Fiorentina yang kini dipinjamkan ke Besiktas, Kevin-Prince Boateng rentan cedera. Menurut sang istri, Melissa Satta, suaminya terlalu sering berhubungan seks.
Melissa adalah seorang model pakain dalam yang memulai kariernya di 2002. Kemudian, kariernya mulai berkembang hingga merambah dunia televisi di 2009.
Selain itu, Melissa juga kerap menghiasi sampul majalah dewasa seperti Maxim dan Sports Illustrated. Sebelum dengan Boateng, Melissa pernah menjalan kasih dengan pesepakbola Italia, Christian Vieri.
Putus dari Vieri, Melissa bertunangan dengan pengusaha Italia, Gianluca Vacchi. Tapi, keduanya tak sampai naik pelaminan hingga akhirnya bertemu dengan Boateng.
Dua tahun menjalin kasih, Melissa dan Boateng memiliki anak bernama Maddox Prince hingga akhirnya menikah di 2016. Bisa dibilang karier Melissa sangat lancar, berbanding terbalik dengan Boateng.
Pemain asal Jerman itu rentan cedera. Melissa meyakini, salah satu penyebab sang suami rentan cedera karena terlalu sering berhubungan seks.
“Alasan mengapa dia sering cedera karena kami berhubungan seks tujuh hingga 10 kali sepekan. Saya khawatir itu adalah alasan otot paha dia sering ketarik,” ujar Melissa, dikutip dari The Sun, Jumat 17 Juli 2020.
Kini Boateng dan Melissa harus menjalani hubungan jarak jauh. Pasalnya, mantan pemain Bayer Muenchen itu sedang dipinjamkan ke Besiktas, Turki, sementara Melissa di Italia.