Presiden Jokowi Dukung Citayam Fashion Week: Silakan Asal Tidak Langgar Aturan

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Presiden Joko Widodo (Jokowi) angkat bicara terkait fenomena muda-mudi yang bergumul di spot Ibu Kota, seperti kawasan Dukuh Atas Sudirman atau Citayam Fashion Week. Kepala Negara mendukung muda-mudi itu rekreasi asalkan melakukan hal positif.

“Asalkan positif, saya kira tidak masalah. Jangan diramaikanlah, hal-hal yang positif itu diberikan dukungan dan didorong, asal tidak menabrak aturan,” kata Jokowi di Istana Bogor, Jawa Barat, Sabtu 23 Juli 2022.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu membiarkan muda-mudi itu berkreasi dengan kreativitasnya. Asalkan tetap pada prinsip tidak melanggar aturan.

“Itu kan kreatif, karya-karya seperti itu, kenapa harus dilarang, asal tidak menabrak aturan, tidak melanggar aturan. Prinsip di situ,” jelasnya.

Citayam Fashion Week begitu populer di telinga masyarakat Indonesia. Pada fenomena itu, komunitas anak muda dari daerah Citayam, Depok, membanjiri jalanan di kawasan bisnis dan perkantoran di Jalan Sudirman, Jakarta.

Di sana mereka unjuk keberanian memamerkan fashion seperti model-model profesional. Mulai dari sanalah muncul ide untuk menggelar Citayam Fashion Week di tempat publik itu.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pentingnya Penguatan Integrasi Sosial Pasca Pilkada 2024

Bandung – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 telah dilaksanakan pada 27 Oktober 2024. Perbedaan pilihan politik dan polarisasi selama...
- Advertisement -

Baca berita yang ini