Presiden Jokowi Blusukan di Surabaya Kagetkan Warga

Baca Juga

MATA INDONESIA, SURBAYA – Presiden Jokowi mengagetkan warga Kota Surabaya, khususnya Pasar Pucang Anom, Gubeng, Minggu, 21 Agustus 2022.

Presiden tampak bersama Ibu Negara Iriana dan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, tampak masuk ke dalam pasar tersebut.

Saat blusukan itu, dia membagikan bantuan sosial kepada ratusan pedagan dan warga sekitar pasar.

Bantuan itu seperti dilansir Antaranews berupa sembako dan bantuan langsung tunai (BLT) dan kaos bergambar Jokowi.

Seperti biasa selain membagikan bantuan, Presiden Jokowi juga berbincang dengan warga untuk mengetahui kondisi rakyatnya.

Setelah melayani masyarakat berfoto, Presiden Jokowi masuk ke mobil dinasnya dan melanjutkan perjalanan ke Stadion Gelora 10 Nopember.

Di tempat itu, Presiden Jokowi menghadiri konser satu komando Sapulidi Jatim.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pemerintah Tingkatkan Upaya Penutupan Situs Judi Online

Jakarta - Pemerintah terus meningkatkan upaya untuk memberantas konten judi online yang marak di berbagai platform digital. Berdasarkan data yang...
- Advertisement -

Baca berita yang ini