Piala AFF U-19: Penyelesaian Akhir Jadi PR Timnas Indonesia U-19

Baca Juga

MATA INDONESIA, BEKASI – Penyelesaian akhir menjadi masalah Timnas Indonesia U-19 saat menghadapi Vietnam. Hal ini diakui pelatih Shin Tae-yong.

Indonesia melakoni laga perdana Piala AFF U-19 Grup A dengan hasil imbang tanpa gol melawan Vietnam, Sabtu 2 Juli 2022 malam WIB di Stadion Patriot Candrabagha.

Di laga ini, terutama di babak kedua, Indonesia punya banyak peluang mengoyak gawang Vietnam. Tapi, mereka gagal memanfaatkannya menjadi gol. Salah satunya adalah tendangan Merselino yang membentur mistar gawang.

Dari pergerakan Ronaldo Kwateh dan Marselino, sebenarnya sudah merepotkan pertahanan Vietnam. Hanya saja penyelesaian akhir masih menjadi permasalahan.

Shin Tae-yong menyayangkan anak asuhnya tak bisa memanfaatkan banyak peluang menjadi gol. Itu akan menjadi bahan evaluasi untuk pertandingan selanjutnya.

“Memang saya mengakui finishing kami di laga ini kurang baik, untuk cetak gol perlu timing umpan yang baik dan kecepatan bola juga harus pas. Itu yang akan kami perbaiki. Seharusnya kami bisa cetak banyak gol, tetapi kami tidak bisa melakukan itu di laga ini,” katanya.

“Memang Brunei kalah besar hari ini, sedangkan kami seri. Jadi memang kami harus memikirkan segala sesuatunya, banyaknya gol atau tidaknya, dan kami akan mempersiapkan strategi dan starting XI untuk laga lawan Brunei,” ujarnya.

Di laga lain, Brunei kalah telak 0-7 lawan Myanmar, sementara Thailand mengalahkan Filipina 1-0. Di laga kedua, Indonesia akan menantang Brunei, Senin 4 Juli 2022.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pencegahan TPPO di Jogja Diperkuat, Gugus Tugas Dibentuk Kurangi Kasus

Mata Indonesia, Yogyakarta - Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) semakin menjadi perhatian serius di Indonesia, termasuk di Kota Yogyakarta. Korban TPPO seringkali berasal dari kalangan Pekerja Migran Indonesia (PMI), yang terjerat dalam kasus perdagangan manusia akibat berbagai faktor risiko.
- Advertisement -

Baca berita yang ini