MATA INDONESIA, DETROIT – Penembak gelap semakin marak berkeliaran di Amerika Serikat (AS) mengakibatkan lebih dari tiga orang tewas percuma
Seorang pria tidak dikenal menembak empat orang secara acak di Kota Detroit, Amerika Serikat, 28 Agustus 2022 dini hari, tiga di antaranya tewas.
James White, Kepala Kepolisian Kota Midwestern mengatakan korban terdiri dari dua orang perempuan dan satu laki-laki.
Dikutip dari AFP, saat penembakan seorang korban diketahui sedang menunggu bus, seorang lainnya berjalan bersama anjingnya, dan korban terakhir sedang berada di jalanan.
Namun, polisi yang tiba di tempat kejadian berhasil menembak pria tersebut hingga tewas.
Penembakan tersebut bukanlah satu-satunya penembakan yang terjadi di Amerika Serikat di hari Minggu. Penembakan lainnya terjadi di kota Huoston.
Kepala Polisi Houston, Troy Finner menduga motif penembakan disebabkan karena pria tersebut depresi akan diusir dari tempat tinggalnya.
Penembak semula membakar beberapa tempat tinggal dan menunggu warga keluar dari rumah.
Setelah itu ia mulai melancarkan beberapa tembakan secara acak. Bahkan pemadam kebakaran yang bermaksud memadamkan api pun ikut serta menjadi incaran penembak tersebut.
Reporter: Dita Nur Safitri