MATA INDONESIA, JAKARTA-Pelabuhan Patimban, Subang, Jawa Barat mulai beroperasi hari ini, Minggu 20 Desember 2020 setelah diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Peresmian tersebut dilakukan secara virtual di Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat.
“Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, pelabuhan Patimban saya nyatakan siap dan bisa digunakan,” kata Jokowi dalam chanel youtube Sekretariat Presiden.
Jokowi berharap, pelabuhan tersebut bisa mendukung peningkatan ekspor produk lainnya. Mulai dari UMKM, industri kreatif, pertanian, hingga koperasi sehingga mampu bersaing ke pasar global.
“Saya minta kepada para menteri, gubernur, bupati dan walikota, dan pejabat terkait agar bersama-sama pelaku usaha umkm, koperasi, pelaku usaha swasta untuk memaksimalkan infrastruktur yang sudah kita bangun ini dalam rangka menggairahkan ekonomi rakyat,” ujarnya.
Tidak hanya itu, dia juga berharap pelabuhan tersebut bisa terkonsolidasi pengembangan perekonomian lokal. Serta semakin mempercepat sentra-sentra ekonomi baru dan memberikan kecepatan pelayanan di bidang logistik.
“Membuat produk ekspor kita semakin efisien dan berdaya saing, berkompetitif di pasar global,” katanya.