MATA INDONESIA, JAKARTA – Angka kematian akibat infeksi Covid19 minggu ini melonjak tinggi, yaitu 25,3 persen per 2 Februari 2021 dan yang terburuk.
Menurut Juru Bicara Satgas Covid19, Wiku Adisasmito, angka kematian itu menunjukkan buruknya perkembangan penanganan penyakit tersebut.
“Kasus kematian secara nasional bisa dikatakan buruk pada pekan ini, karena kemarin sempat mengalami penurunan tiga persen,” ujar Wiku.
Pada pekan ini tingkat kematian tertinggi terjadi di Jawa Barat yang dua kali lipat dari minggu sebelumnya.
Angka kematian yang tinggi menurut Wiku juga ditemui di Jawa Tengah, Sulawesi Utara, DKI Jakarta dan Kalimantan Utara.
Untuk menekan angka kematian tersebut dengan meningkatkan angka kesembuhan dapat ditingkatkan.
Dia menegaskan pelayanan rumah sakit untuk lanjut usia yang terinfeksi Covid19 harus ditingkatkan.