Mahfud: Tolak Terima Langsung, Bintang Jasa Dikirim ke Rumah Gatot

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo ternyata menerima pemberian Bintang Mahaputera, namun menolak datang sehingga bintang jasa itu akan dikirim petugas Istana Negara ke rumahnya.

“Nanti dikirim melalui Sekretariat Militer,” kata Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD di Istana Negara, Jakarta, Rabu 11 November 2020.

Dalam surat yang ada di tangan Mahfud, Gatot menyatakan menerima tanda kehormatan tersebut namun menolak menghadirinya dengan alasan saat ini sedang dalam suasana Covid19 serta beberapa alasan lainnya.

Dia juga menilai bahwa pemberian bintang itu menyalahi kebiasaan karena biasanya upacara itu dilakukan setiap Agustus.

Menurut Mahfud, upacara pemberian bintang jasa tersebut sudah dirancang sesuai dengan protokol kesehatan.

Dia mengakui bahwa upacara pemberian itu dibagi dua yaitu pada Agustus dan November. Hal itu untuk memudahkan praktik jaga jarak di upacara tersebut.

Selain itu, setiap tamu dan peserta acara tersebut sebelum mengikutinya harus mengikuti tes usap.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perang Melawan Judi Online: Prioritas Presiden Prabowo Menjaga Moral dan Keamanan Bangsa

Oleh: Gusti Ayu Putri Alviana *) Perkembangan teknologi digital di era modern membawa kemudahan dan membuka peluang bagi aktivitas ilegal yang mengancam...
- Advertisement -

Baca berita yang ini