Lombok Timur Jadi Lokasi Pengembangan Budi Daya Lobster Senilai Rp 6 Miliar

Baca Juga

MATA INDONESIA, NTB-Bantuan senilai Rp 6 miliar digelontorkan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) untuk mendukung program budi daya lobster di Teluk Jukung Kecamatan Jerowaru, Kabupaten Lombok Timur, Provinsi Nusa Tenggara Barat.

“Bantuan keramba jaring apung (KJA) khusus untuk masyarakat kawasan Teluk Jukung,” kata Bupati Lombok Timur Sukiman Azmy.

Ia mengingatkan kepada masyarakat agar segera melapor langsung kepada pemerintah daerah jika terjadi penyalahgunaan atau ketidaksesuaian dalam realisasi bantuan tersebut.

“Jangan sampai ada yang memanfaatkan bantuan ini untuk kepentingan pribadinya, kelompoknya, ini untuk kepentingan masyarakat di Teluk Jukung,” katanya.

Kepada pelaku budi daya lobster Bupati Sukiman Azmy juga berharap pentingnya mengikuti aturan yang berlaku, baik dari tingkat kabupaten, provinsi, maupun pemerintah pusat, sebab muara akhir dari regulasi untuk kepentingan masyarakat.

“Saya minta para pembudi daya berinovasi sebagai upaya peningkatan produktivitas dan kualitas, dan akhirnya berimbas pada peningkatan penghasilan dan kesejahteraan para pembudi daya,” katanya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Makin Dekat dengan Masyarakat, BIN Luncurkan Akun Medsos Resmi

Jakarta - Deputi Komunikasi dan Informasi Badan Intelijen Negara (BIN) Idham Malik mengatakan bahwa BIN kembali meluncurkan akun media...
- Advertisement -

Baca berita yang ini