MATA INDONESIA, JAKARTA – DPR RI mempersembahkan mobil dinas untuk Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri hingga pejabat strukturalnya. Harganya dikabarkan lebih mahal dari mobil dinas menteri Toyota Crown Royal Saloon.
Menurut juru bicara KPK Ali Fikri, pengadaan mobil itu akan dimasukkan pada anggaran KPK 2021.
Komisi III DPR menilai pimpinan KPK tidak layak bekerja tanpa mobil dinas, walaupun sesungguhnya ada namun tidak sekelas royal saloon. Maka, DPR mengabulkan pengadaan mobil dinas tersebut.
Berdasarkan informasi yang beredar anggaran mobil dinas Firli sebagai Ketua KPK senilai Rp 1,45 miliar. Sementara harga per unit Toyota Crown Royal Saloon menteri dipatok Rp 985 juta.
Sedangkan pagu pembelian mobil dinas empat wakil pimpinan KPK dikabarkan berkisar Rp 1 miliar atau sama dengan harga mobil dinas menteri.
Selain pimpinan, DPR RI juga meloloskan permohonan pengadaan mobil dinas untuk lima anggota Dewan Pengawas KPK. Namun tidak ada bocoran soal perkiraan harga mobil itu.
Disimak dari laman KPK, terdapat 40 pejabat struktural mulai dari Dewan Pengawas hingga juru bicara. Maka negara harus menganggar sekitar Rp 20 miliar untuk pengadaan mobil pejabat KPK tahun depan saat negara masih sibuk mencari vaksin dan obat untuk memerangi Covid19.