Kasus Secapa AD Muncul, Ridwan Kamil Bakal Tes Covid-19 Sekolah Kenegaraan di Jabar

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Munculnya kluster baru di Sekolah Calon Calon Perwira Angkatan Darat (Secapa AD) membuat Jawa Barat (Jabar) menjadi daerah tertinggi positif corona.

Melihat hal itu, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil langsung berkoordinasi dengan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo untuk melakukan pengetesan massal di lingkungan sekolah berbasis asrama yang dikelola TNI.

Hal itu dilakukan guna mengetahui peta penyebaran dan upaya tindak lanjut atas penanganan klaster.

“Sudah disepakati bahwa puluhan sekolah vertikal (institusi pendidikan kenegaraan) di Jawa Barat itu akan dites massal untuk memastikan bahwa hal-hal seperti ini tidak terulang lagi,” ujarnya.

Selain itu, kata Emil, pengetesan serupa sudah dilakukan Gugus Tugas di pasar, terminal, dan objek wisata.

“Jadi kita waspada setelah ada kejadian kita buat pola. Dulu pasar enggak dites, setelah ada pola pasar kita intensifkan,” katanya.

Emil mengaku saat ini masih menunggu perkembangan tes masif yang dilakukan oleh sekolah militer. Namun ia berjanji semua data akan disampaikan secara transparan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini