Kabareskrim: Penyerang Novel Baswedan Anggota Polri Aktif

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Dua penyerang Novel Baswedan ternyata anggota Polri aktif. Hal tersebut diungkapkan Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim) Mabes Polri, Komjen Pol. Listyo Sigit Prabowo di Markas Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat 27 Desember 2019.

“Pelaku dua orang inisial RM dan RB. Keduanya anggota Polri aktif,” kata Komjen Listyo di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat.

Sebelum Mabes Polri mengumumkan dua tersangka penyerangan penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Keduanya berinisial RD dan RM.

Menurut Karopenmas Mabes Polri Brigjen Argo Yuwono kepada wartawan di Jakarta, Jumat 27 Desember 2019 penangkapan keduanya berdasarkan informasi intelijen dan kerja tim teknis Mabes Polri serta setelah memeriksa 73 saksi.

Keduanya diamankan dari Depok, Kamis 26 Desember 2019 malam dan langsung dibawa ke Markas Polda Metro Jaya.

Menurut Argo saat ini kedua tersangka tersebut masih dalam pemeriksaan awal sehingga hasilnya belum bisa diumumkan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Lewat “Video Call”, Wali Kota Tangsel Sapa dan Tambah Bantuan bagi 50 KK Terdampak TPA Cipeucang

TANGERANG SELATAN, Minews - Meski tidak berada di lokasi secara fisik, Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie menyempatkan diri...
- Advertisement -

Baca berita yang ini