Ini Alasan Polisi Langsung Tahan Putra Siregar dan Rico Valentino

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Polisi menangkap pemilik PS Store, Putra Siregar dan public figure Rico Valentino karena kasus penganiayaan. Polisi menjelaskan alasan keduanya langsung ditahan.

Putra Siregar dan Rico Valentino diamankan di Polres Metro Jakarta Selatan karena melakukan pengeroyokan kepada pria bernama Nuralamsyah.

“Sudah tersangka tapi untuk tersangka PS dan RV memang sudah jadi tersangka dan dilakukan penahanan,” ujar Wakapolres Jakarta Selatan, AKBP Harun.

“(Alasan penahanan) subjektif, seperti takut akan melarikan diri atau mengulangi perbuatannya dan juga memenuhi unsur untuk dilakukan penahanan,” katanya.

Putra Siregar dan Rico Valentino akan ditahan selama 20 hari ke depan di Polres Metro Jakarta Selatan untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Putra Siregar dan Rico Valentino diduga melakukan penganiayaan pada Nuralamsyah pada 2 Maret 2022 di daerah Senopati, Jakarta Selatan. Keduanya disebut dalam pengaruh alkohol saat melakukan penganiayaan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Sinergitas Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Wujudkan Swasembada Pangan Papua

Oleh: Recky Rumbiak )* Swasembada pangan merupakan agenda besar nasional yang menjadi prioritas utama Pemerintah Pusat di bawah kepemimpinan Presiden...
- Advertisement -

Baca berita yang ini