Indonesia Semakin Dekat ke Transisi Endemi Covid-19

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Indonesia semakin dekat dengan transisi dari pandemi ke endemi covid-19.

Menurut Juru Bicara Kementerian Kesehatan RI, Mohammad Syahril, saat ini separuh wilayah Indonesia mencatat nol kasus Covid-19.

“Hingga 5 Juni 2022, sudah 17 provinsi di Indonesia yang nihil kasus Covid-19,” kata Mohammad Syahril di Jakarta, Senin 6 Juni 2022.

Provinsi-provinsi itu tersebar dari Aceh hingga Maluku Utara.

Sementara, provinsi dengan kasus terbanyak dicatat DKI Jakarta mencapai 195 kasus terkonfirmasi positif.

Selanjutnya, Jawa Barat dengan 60 kasus, Jawa Timur dan Banten masing-masing 36 kasus.

Disusul, Jawa Tengah 16 kasus, Bali 15 kasus, Yogyakarta enam kasus. Sedangkan, provinsi lainnya rata-rata di bawah lima kasus.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Buang Sampah Sembarangan, 48 Warga Tangerang Selatan Terjaring Operasi Gakkumdu

TANGERANG SELATAN, Minews - Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) terus memperketat pengawasan terhadap pelaku pembuangan sampah sembarangan. Dalam operasi...
- Advertisement -

Baca berita yang ini