Grab dapat Suntikan Dana 200 Juta Dolar dari Investor Korea

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – perusahaan transportasi online asal Singapura, Grab mendapatkan suntikan dana segar dari Stic Investments Inc, perusahaan investasi asal Seoul, Korea Selatan. Total dana yang masuk ke kas Grab senilai 200 juta dolar Amerika Serikat atau setara Rp 2,9 triliun.

Melansir Bloomberg pada Senin 3 Agustus 2020, dana tersebut akan diberikan bertahap. Tahap pertama, Grab akan menerima investasi senilai 100 juta dolar AS dan sisanya akan diperoleh dari co-investor bersama Stic Investments Inc.

Soal kabar ini, pihak Grab maupun Stic belum memberikan keterangan resmi.

Sebagai informasi, Grab termasuk salah satu perusahaan rintisan paling top di Asia Tenggara dengan pengumpulan investasi mencapai lebih dari 10 miliar dolar AS sejauh ini. Salah satu investor terbesar adalah Softbank dengan nilai modal sebesar 3 miliar dolar AS.

Sementara Stic Investments berdiri pada 1999 dan kini mengelola dana sekitar 4,5 miliar dolar AS. Portofolionya antara lain Big Hit Entertainment Co, perusahaan di balik boy band BTS dan Masan Group Corp dari Vietnam.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pentingnya Merajut Persatuan Masyarakat Pasca Pilkada 2024

JAKARTA - Pasca Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, integrasi kehidupan sosial masyarakat menjadi salah satu hal yang sangat penting...
- Advertisement -

Baca berita yang ini