Gempa 6.0 Guncang Halmahera Barat

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa dengan magnitudo 6.0 terjadi di 108 kilometer barat laut Halmahera Barat, Maluku Utara, Selasa 5 April 2022 pukul 08.44 WIB.

Gempa yang lumayan kuat tersebut tergolong gempa dangkal karena pusatnya berada di kedalaman 10 kilometer

Gempa dengan magnitudo 6.0 itu getarannya cukup bisa dirasakan banyak orang.

Namun belum tentu merusak kecuali struktur bangunan di wilayah itu tidak kuat.

Sedangkan gempa yang dipastikan merusak bangunan jika kekuatannya magnitudo 7.0 ke atas.

Hingga tulisan ini dibuat belum diperoleh kabar kerusakan yang diakibatkan gempa tersebut.

BMKG mengimbau agar masyarakat tetap waspada tentang adanya gempa susulan yang bisa saja terjadi sewaktu waktu.

BMKG merekomendasikan kepada masyarakat dihimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Survei Elektabilitas Bakal Calon Walkot Jogja yang Bertarung di Pilkada 2024, Sosok Ini Mendominasi

Mata Indonesia, Yogyakarta - Menjelang Pilkada 2024 di DIY, sejumlah lembaga survei sudah bergeliat menunjukkan elektabilitas para bakal calon Wali Kota dan juga Bupati. Termasuk lembaga riset Muda Bicara ID yang ikut menunjukkan hasil surveinya. Lembaga yang diinisiasi oleh kelompok muda ini mengungkap preferensi masyarakat Kota Jogja dalam pemilihan Wali Kota Jogja 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini