Gandeng Perusahaan AS, Prabowo Siapkan Nuklir Indonesia

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Pemerintah berencana melakukan pengembangan nuklir Indonesia. Hal ini tengah diupayakan oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, yang baru saja menggandeng perusahaan asal AS, ThorCon International Pte Ltd.

Kementerian Pertahanan telah menandatangani MoU dengan perusahaan tersebut terkait pengembangan teknologi Thorium Molten Salt Reactor (TMSR).

Penandatanganan MoU dilakukan oleh Kepala Balitbang Kemhan Anne Kusmayati dengan Kepala Perwakilan ThorCon International Pte Ltd Bob S Effendi. Penandatanganan MoU dilakukan di gedung Abdulrachman Saleh, Balitbang Kemhan, Jalan Jati, Pondok Labu, Jakarta Selatan, Rabu 22 Juli 2020 lalu.

Anne menjelaskan, pengembangan nuklir dengan elemen kimia torium ini berjalan selaras dengan kebijakan Kementerian ESDM, dan telah menjadi perencanaan strategi Kemhan 2020-2024.

“Keberadaan litbang pengembangan daya berbasis torium di Balitbang Kemhan telah sejalan dengan kebijakan Kementerian ESDM (Keputusan Menteri ESDM No. 39K/20/MEM/2019 Tentang RUPTL Tahun 2019-2028) yang mengamanatkan perlunya langkah nyata menyiapkan proyek pembangunan PLTN, mengingat sumber energi fosil semakin langka dan pertimbangan masa pembangunan PLTN yang sangat lama,” kata Anne dalam keterangan tertulis, Jumat 24 Juli 2020.

“Sehingga program litbang pengembangan daya berbasis torium yang telah dimulai pada TA 2019 dan akan berlangsung hingga Renstra (Perencanaan Strategis) 2020-2024 dan mungkin dapat berlanjut merupakan bentuk upaya Kementerian Pertahanan menjadi inisiator atau pengungkit dalam penguasaan teknologi nuklir generasi ke-4 yang memanfaatkan torium yang tersedia melimpah di Indonesia,” ujarnya menambahkan.

Sementara perwakilan ThorCon International Pte Ltd Bob S Effendi menyebut, kerja sama ini adalah langkah tepat kebangkitan nuklir Indonesia, sebagaimana cita-cita Presiden Soekarno dahulu.

“Melalui kerja sama ini dapat dilihat sebagai kebangkitan nuklir Indonesia dan titik awal Indonesia menjadi bangsa besar sebagaimana yang dicita-citakan oleh pendiri bangsa Indonesia, Ir Sukarno, yang lebih dari 60 tahun yang lalu mengatakan untuk menjadi bangsa besar Indonesia harus menguasai nuklir,” ucapnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Jaga Demokrasi Pilkada Papua, Pemerintah Antisipasi Gangguan OPM

PAPUA — Pemerintah dan aparat keamanan berkomitmen kuat untuk menjaga keamanan dan stabilitas demi kelancaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)...
- Advertisement -

Baca berita yang ini