Dukung Prabowo di Pilpres, Ketua Golkar Wonosobo Dipecat

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA-Dianggap membelot dari partainya dengan mendukung Prabowo-Sandiaga Uno dalam Pilpres 2019, Ketua DPD II Partai Golkar Wonosobo, Jateng, Triana Widodo dipecat.

“Saya menerima putusan tentang pemberhentian sebagai ketua DPD Partai Golkar Wonosobo karena memang melanggar AD / ART. Itu menjadi konsekuensi. Tetapi saya tetap menjadi kader Partai Golkar,” ujarnya, Senin 8 April 2019.

Ia juga mengatakan, akan tetap membesarkan Partai Golkar khususnya di Wonosobo. Salah satunya, target perolehan kursi DPRD kabupaten Wonosobo sebanyak 9 kursi.

“Saya tetap menjadi kader Partai Golkar ini hanya beda pandangan tentang pemilihan presiden,” katanya.

Untuk dukungan calon presiden dan wakil presiden, pihaknya tetap komitmen mendukung pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Bahkan, ia beserta pengurus Partai Golkar Wonosobo ikut berkampanye saat pasangan calon presiden nomor urut 02 di Yogyakarta.

Sebelumnya, DPD I Partai Golkar Jawa Tengah memberhentikan Triana Widodo sebagai ketua DPD Partai Golkar Wonosobo. Pangkal soalnya adalah karena Triana memimpin pembelotan dukungan kepada Prabowo-Sandi di Pilpres 2019.

Berita Terbaru

Resmi Jadi Kader NasDem, Sutrisna Wibawa bakal Bersaing Ketat dengan Bupati Gunungkidul

Mata Indonesia, Yogyakarta - Mantan Rektor Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sutrisna Wibawa, telah resmi bergabung sebagai kader Partai Nasional Demokrat (NasDem). Hal ini jelas memperkuat dinamika politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gunungkidul 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini