Duh! Gudang Farmasi RSUD di NTT Kebakaran, APD dan Rapid Test Ludes

Baca Juga

MATA INDONESIA, NAGEKEO – Gudang farmasi di Rumah Sakit Umum Daerah Aeramo, Nagekeo, Nusa Tenggara Timur mengalami kebakaran pada Sabtu 9 Mei 2020. Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 03.30 WITA ini belum diketahui secara pasti sebabnya. Saat ini pihak kepolisian setempat masih melakukan penyelidikan.

“Dugaan sementara, kebakaran diakibatkan arus pendek,” ujar Kapolres Nagekeo, AKBP. Agustinus Hendrik Fai.

Menurut informasi, api dengan cepat merambat ke plafon, sehingga segala barang milik rumah sakit yang tersimpan di dalam tidak bisa diselamatkan.

Selain obat-obatan, di dalam gudang itu disimpan vaksin, alat pelindung diri (APD) serta alat tes cepat Covid-19 (Rapid Test).

Meski demikian, Kepala Dinas Kesehatan Nusa Tenggara Timur Dominikus Minggu Mere mengatakan, pihaknya akan segera mengirimkan bantuan obat-obatan, APD dan alat rapid test.

“Kita sudah menyiapkan semuanya di gudang farmasi dinas kesehatan provinsi, untuk membantu melayani permintaan itu melalui bandara Aerobusman Ende,” katanya.

Menurut Dominikus, sarana farmasi merupakan tulang punggung dalam pelayanan kesehatan di rumah sakit Aeramo, sehingga pihaknya akan mengirim semuanya menggunakan pesawat melalui Ende.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Wujudkan Pilkada Damai, Masyarakat Harus Lebih Bijak Gunakan Media Sosial

Jakarta - Masyarakat perlu lebih bijak dalam menggunakan media sosial untuk mewujudkan Pilkada Serentak 2024 yang Damai. Pusat Riset Politik...
- Advertisement -

Baca berita yang ini