Datang ke Sarmi, BIN Beri Vaksinasi untuk 101 Orang

Baca Juga

MATA INDONESIA, SARMI – Badan Intelijen Negara (BIN) Daerah Papua atau Binda Papua kembali menggelar vaksinasi massal di Kabupaten Sarmi pada Rabu, 1 Desember 2021.

Ketua tim vaksinasi Binda Papua wilayah Sarmi Gilang mengungkapkan bahwa kegiatan yang diselengarakan di Aula SMA 1 Sarmi tersebut diikuti antusias oleh masyarakat dan pelajar.

“Kegiatan ini dalam rangka mendukung program pemerintah pusat memutus mata rantai penyebaran covid-19 sekaligus mengejar capaian herd immunity,” ujarnya.

Ia pun menyampaikan terima kasih atas partisipasi peserta yang hadir untuk melaksanakan vaksinasi covid-19.

“Kami akan terus berusaha agar masyarakat bisa tervaksin 70 persen sebagai syarat terbentuknya Herd Immunity atau kekebalan tubuh terhadap Corona,” katanya.

Adapun total keseluruhan peserta yang divaksin sebanyak 101 orang. Di mana untuk vaksinasi tahap I sebanyak 88 orang dan tahap II sebanyak 13 orang.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Disperindag DIY Gelar Pasar Murah di Bleberan Gunungkidul.

Mata Indonesia, Gunungkidul - Dinas Perindustrian dan Perdagangan DIY bekerjasama dengan Dinas Perdagangan Gunungkidul menggelar pasar murah dan Bazar UMKM Mandiri di halaman Balai Kalurahan Bleberan, Playen, Gunungkidul, sebagai upaya untuk menekan inflasi dan mensejahterahakan masyarakat sekitar.
- Advertisement -

Baca berita yang ini