MINEWS.ID, JAKARTA – Kalau kamu sulit mendaftar menjadi calon pegawai negeri sipil (CPNS) kemarin, jangan berkecil hati. Sebab, sejumlah kementerian termasuk Kementerian Keuangan, Kementerian Agama, Kejaksaan Agung dan Kementerian BUMN mengundurkan jadwal pendaftarannya yang hingga kini belum diketahui pasti.
“Ada beberapa instansi yang tadi sudah menyampaikan ada perbaikan data formasi,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Biro Humas Badan Kepegawaian Negara (BKN) Paryono di Jakarta yang dikutip Selasa 12 November 2019.
Menurut catatan BKN setidaknya ada tujuh instansi pusat yang harus mengundurkan masa pendaftaran bakal CPNS tersebut. Seluruh instansi pusat yang membuka pendaftaran Senin 11 November 2019 sedianya ada 68 lembaga. Di instansi pusat, pemerintah menyediakan 37.425 formasi CPNS.
Sementara itu, ada 425 instansi daerah dengan lowongan di 159.250 formasi. BKN menargetkan setidaknya 300 instansi sudah melakukan pengumuman dan pendaftaran, Senin kemarin.
Proses pendaftaran melalui online bagi instansi yang dibuka kemarin akan berakhir pada 24 November mendatang. Bagi sejumlah instansi yang pendaftarannya diundur, penutupan pendaftaran akan disesuaikan hingga dua minggu setelah dibuka.
Untuk menghindari terhambatnya akses laman sscn.bkn.go.id, BKN kini menyediakan lima server yang beroperasi sekaligus.