Baru Nyampe di Prancis, Quartararo Nggak Sabar Balik ke Indonesia Lagi

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Pembalap Monster Enery Yamaha, Fabio Quartararo baru tiba di kampung halamannya, Prancis. Tapi, dia mengaku sudah nggak sabar balik lagi ke Indonesia.

Quartararo mengunggah tiga foto di feed Instagram pribadinya saat berada di tribune Sirkuit Mandalika. Di foto itu tampak dia menyapa penonton yang hadir di MotoGP Mandalika.

“Baru saja tiba di rumah dan saya ingin mengucapkan terima kasih lagi kepada semua penggemar Indonesia yang telah hadir dan mendukung saya. Tidak sabar untuk kembali ke Indonesia. Sampai Jumpa,” tulisnya dalam caption unggahannya.

Quartararo menjadi salah satu pembalap yang cukup dekat dengan masyarakat Indonesia khususnya di Lombok. Dia pernah memborong gelang sade atau gelang khas Lombok dari anak-anak yang menjual di depan counter pulsa.

Dia juga menjadi pusat perhatian ketika meniru aksi pawang hujan Rara yang berusaha menghentikan hujan jelang balapan MotoGP Mandalika.

Di MotoGP Mandalika, Quartararo berhasil naik podium di posisi kedua di belakang Miguel Oliveira.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Revisi UU UMKM Wujudkan Ekosistem Usaha Mikro yang Lebih Kuat dan Kompetitif

Oleh : Andri Lesmana )* Di tengah dinamika ekonomi global yang terus berubah, peran Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM)...
- Advertisement -

Baca berita yang ini