Auto Bangga, Toleransi antar-Umat Beragama Masih Bisa Dirasakan di Jakarta

Baca Juga

MINEWS.ID, JAKARTA – Toleransi antar-umat beragama bukan hal yang baru di Indonesia. Salah satunya nyata terjadi belum lama ini di Cempaka Putih, Jakarta, bahkan menjadi viral di media sosial.

Seorang warga Kristiani melakukan salah satu prosesi ibadah pemakaman persis di depan masjid. Hal itu diceritakan dan diunggah melalui akun facebook @jefferson Goeltom. Dia dan keluarganya sangat berterima kasih kepada pengurus mesjid tersebut.

Dia juga mengunggah tiga foto saat ibadah penutupan peti yang diunggahnya dengan komentar ungkapan syukur karena bisa merasakan toleransi.

“Seperti ini indahnya harmoni dan toleransi di Cempaka Putih. Hari ini mengikuti kebaktian tutup peti, di mana istri keponakan meninggal dunia, karena satu hal lokasi rumah gang sempit dan peti tidak bisa masuk ke dalam rumah. Ada kejadian yang luar biasa yang kami rasakan karena diijinkan beribadah di depan masjid,” begitu tulis @jefferson Goeltom.

Salah satu foto menggambarkan pendeta sedang memimpin ibadah di depan peti jenazah tepat di depan masjid. Unggahannya itu dilakukan sejak 26 Agustus 2019 dan sudah mendapatkan 15.041 like.

Unggahan tersebut juga mendapat banyak komentar yang umumnya mendukung sikap tersebut. Salah satunya dari pemilik akun @Jum** *, “Mantap kita semua saudara, indahnya kebersamaan.”

Ada lagi dari @wie*** ,”Inilah Indonesia sebenarnya, jaga terus jangan sampai luntur.”

Pramirvandatu

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Presiden Prabowo Tegaskan Tidak Ada Tempat untuk Judi Online di Indonesia

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menegaskan komitmennya untuk memberantas judi online di tanah air. Pihak Istana melalui Menteri Sekretaris...
- Advertisement -

Baca berita yang ini