256 Ribu Hektare Wilayah Ibu Kota Baru, 80 Persen Jadi Hutan Kota

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Ibu kota negara (IKN) Nusantara berada di atas tanah seluas 256 ribu hektare. Luas tanah ribuan hektare tersebut akan terbagi beberapa wilayah di IKN Nusantara, yang berlokasi di Kalimantan.

“Kami juga menyampaikan luas wilayah yang akan dibangun sekitar 199 ribu hektare. Sebagai pengembangan kemudian 56 ribuan hektare sebagai kawasan ibu kota negaranya. Dan 6.700 hektare kawasan inti, total semua adalah 256 ribu hektare,” kata Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) Suharso Monoarfa, Rabu 2 Februari 2022.

Dia menjelaskan, seluas 20 persen perkantoran dan gedung-gedung ibu kota negara. Sementara 80 persen lainnya akan menjadi hutan kota. ”Sehingga wilayah NKRI adalah wilayah menjadi forest, kota hutan,” ujar Suharso.

Ketua Umum Partai Perstuan Pembangunan (PPP) ini juga mengklaim, pembangunan IKN dapat mendorong pertumbuhan ekonomi di kawasan timur Indonesia. Karena ekonomi Indonesia sebagian besar adalah di wilayah Jawa.

”Ibu kota negara yang akan datang adalah ibu kota negara yang benar-benar dapat menjawab kebutuhan masa depan terkait emition, karena pada tahun 2060 Indonesia mencanangkan untuk mencapai niat dan kemudian juga bagaimana kita tidak hanya sekedar pindah, tetapi cara-cara kerja baru akan kita kenal kan di sana, cara-cara kerja yang selama ini kerja yang saat itu menjadi kerja kerja yang kolektif kolegial,” katanya.

Menurut UU IKN Pasal 6, berikut letak ibu kota baru Indonesia secara geografis:

  • Utara: 117° 0′ 31.292″ Bujur Timur dan 0° 38′ 44.912″ Lintang Selatan
  • Selatan: 117° 11′ 51.903″ Bujur Timur dan 1° 15′ 25.260″ Lintang Selatan
  • Barat: 116° 31′ 37.728″ Bujur Timur dan 0° 59′ 22.510″ Lintang Selatan; dan
  • Timur pada 117° 18′ 28.084″ Bujur Timur dan 1° 6′ 42.398″ Lintang Selatan.Batas-batas wilayahnya yaitu:
  • Di Selatan berbatasan dengan Kecamatan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara, Teluk Balikpapan; Kecamatan Balikpapan Barat; Kecamatan Balikpapan Utara; dan Kecamatan Balikpapan Timur, Kota Balikpapan.
  • Di Barat berbatasan dengan Kecamatan Loa Kulu, Kabupaten Kutai Kartanegara; dan Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara.
  • Di Utara berbatasan dengan Kecamatan Loa Kulu, Kecamatan Loa Janan, dan Kecamatan Sanga-Sanga Kabupaten Kutai Kartanegara; serta
  • Di Timur berbatasan dengan Selat Makassar.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Jaga Demokrasi Pilkada Papua, Pemerintah Antisipasi Gangguan OPM

PAPUA — Pemerintah dan aparat keamanan berkomitmen kuat untuk menjaga keamanan dan stabilitas demi kelancaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)...
- Advertisement -

Baca berita yang ini